PT Batulicin Nusantara Maritim – Di Indonesia terdapat berbagai jenis transportasi yang sering digunakan oleh masyarakat pada umumnya. Transportasi merupakan proses berpindahnya manusia atau barang dari satu tempat ke tempat yang lain.
Jenis transportasi ada 3 yaitu, transportasi darat seperti mobil, motor, becak, dan kereta. Lalu ada juga transportasi udara seperti pesawat terbang, selain itu ada pula transportasi laut seperti kapal. Dan transportasi-transportasi tersebut biasanya disediakan oleh perseroan yang bergerak dalam bidang transportasi.
Salah satunya PT Batulicin Nusantara Maritim yang bergerak dibidang transportasi laut. Transportasi laut merupakan proses memindahkan manusia atau barang melalui jalur perairan seperti laut atau sungai.
Batulicin Nusantara berdiri sejak tahun 2011, tetapi kegiatan komersialnya di mulai tahun 2012 dengan bergerak di bidang transhipment atau transportasi di sungai atau lautan lepas. Dalam kegiatan transhipment barang yang diangkut khususnya batubara biasanya menggunakan kapal tunda dan juga kapal tongkang perseroan untuk dapat melewati sungai.
Tidak hanya terdapat kapal tunda dan kapal tongkang, PT Batulicin Nusantara juga memiliki kapal induk atau Mother Vessel. Dimana kapal induk ini bertugas menunggu barang di pelabuhan yang diangkut terlebih dahulu oleh kapal tunda dan kapal tongkang. Dan kemudian kapal induk akan mengangkut barang dan membawanya berlayar di laut lepas menuju tempat lain yang menjadi tujuan pelanggan.
Selama berlayar, seluruh crew kapal tunda, kapal tongkang, maupun kapal induk selalu melaporkan posisinya ke kantor pusat. Pelaporan dari crew kapal berguna untuk memberikan informasi kepada pelanggan mengenai keberadaan pesanannya.
PT Batulicin Nusantara Maritim yang memiliki daerah operasional di perairan Batulicin. Perairan Batulicin merupakan salah satu daerah pusat batubara Nasional. Daerah ini memiliki potensi mengembangkan pengangkutan batubara karena semakin berkembangnya pertambangan batubara. Awal tahun 2011, perseroan ini memulai kegiatan usaha dengan menggunakan 2 set kapal tunda dan kapal tongkang saja.
Seiring berkembangnya usaha Batulicin Nusantara, saat ini terdapat 15 set kapal tunda dan kapal tongkang, serta ada pula 1 unit kapal landing craft tank yang memiliki usia rata-rata masih di bawah 3 tahun untuk operasional.