PT Batulicin Nusantara Mariitim – Perusahaan transportasi laut di Indonesia memiliki peran yang penting untuk pengiriman komoditas. Sebagai salah satu perusahaan yang bergerak dalam bidang transportasi laut. Maka PT Batulicin Nusantara Maritim selalu mengupayakan kinerja yang maksimal agar transportasi laut berjalan lancar.
PT BNM sendiri merupakan contoh perusahaan yang sukses bergerak dalam bidang transportasi laut. PT BNM sempat diguncang dengan pergolakan pasar batubara yang ikut memberi dampak untuk sistem operasional. Sehingga naik turunnya pasar batubara ikut mengganggu pertumbuhan perusahaan tersebut. Terutama dalam pasar saham PT BNM (Bess).
Walaupun begitu PT BNM selalu mengupayakan hal terbaik untuk para pelanggannya. Pengiriman batubara dengan menggunakan kapal tetap berjalan dengan lancar. Hal tersebut berkat komitmen mereka menjalankan visi dan misi perusahaan.
Menjaga Hubungan Baik Dengan Pelanggan
Bertahannya PT BNM adalah berkat pelayanan yang mengutamakan kepuasan pelanggan. PT BNM akan berusaha menjaga hubungan baik dengan para pelanggan agar operasional dapat berjalan. Hal ini dibuktikan dengan keamanan setiap pengiriman batubara bagi perusahaan menggunakan jasa mereka.
Capaian tersebut tentu tidak terlepas dari kinerja tim yang professional. Pelanggan adalah penggerak untuk berjalannya perusahaan. Karena itu pelayanan terhadap pelanggan selalu menjadi prioritas utama.
Utilisasi Kapal dan Efisiensi Biaya Operasional
Dari awal berdirinya perusahaan BNM upaya untuk meningkatkan utilisasi kapal terus dilakukan. Saat ini BNM telah dilengkapi dengan tiga jenis kapal angkutan yaitu kapal tunda, kapal tongkang, dan kapal LCT. Setiap kapal memiliki ketahanan dan umur 3 tahun sehingga kinerja dari kapal dijamin keamanannya.
Upaya untuk efisiensi biaya operasional juga merupakan salah satu bentuk penghargaan untuk para pelanggan. Efisiensi biaya operasional tentu saja disesuaikan dengan kesepakatan dari masing-masing pihak yang terlibat. Sehingga tidak ada yang merasa dirugikan.
Meningkatkan Efektivitas Usaha
Efektivitas usaha meliputi jam kerja, keamanan, kinerja pelabuhan, dan faktor penentu lainnya. PT BNM selalu mengupayakan hal yang maksimal untuk pengiriman barang agar tidak terjadi kesalahan. Salah satunya dengan memberikan pelayanan terbaik, tepat waktu, dan kompetitif. Proses monitoring juga selalu dilakukan oleh PT BNM untuk menghindari kesalahan. Proses monitoring yang dilakukan oleh PT BNM diproses secara real time.